Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian Pancasila Secara Etimologis

1.    Pengertian Pancasila Secara Etimologis
Pancasila adalah ideologi dasar bagi negara Indonesia. Nama ini terdiri dari dua kata dari sansekerta: panca berarti lima dan sila berarti prinsip atau asas. Jadi, Pancasila adalah lima prinsip atau asas.
2.    Historis Pancasila
a.    Pancasila menurut Mr. Moh Yamin adalah yang disampaikan di dalam sidang BPUPKI pada tanggal 29 Mei 1945 isinya sebagai berikut:
1.    Prikebangsaan;
2.    Prikemanusiaan;
3.    Priketuhanan;
4.    Prikerakyatan;
5.    Kesejahteraan Rakyat
b.    Pancasila menurut Ir. Soekarno yang disampaikan pada tangal 1 Juni 1945 di depan sidang BPUPKI, sebagai berikut:
1.    Nasionalisme/Kebangsaan Indonesia;
2.    Internasionalisme/Prikemanusiaan;
3.    Mufakat/Demokrasi;
4.    Kesejahteraan Sosial;
5.    Ketuhanan yang berkebudayaan;
Presiden Soekarno mengusulkan ke-5 Sila tersebut dapat diperas menjadi Trisila yaitu:
1.    Sosio Nasional : Nasionalisme dan Internasionalisme;
2.    Sosio Demokrasi : Demokrasi dengan kesejahteraan rakyat;
3.    Ketuhanan YME.
Dan masih menurut Ir. Soekarno Trisila masih dapat diperas lagi menjadi Ekasila atau Satusila yang intinya adalah Gotong Royong.
c.    Pancasila menurut Piagam Jakarta yang disahkan pada tanggal 22 Juni 1945 rumusannya sebagai berikut:
1.   Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya;
2.    Kemanusiaan yang adil dan beradab;
3.    Persatuan Indonesia;
4.    Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dan permusyawaratan perwakilan;
5.    Keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia;


Post a Comment for " Pengertian Pancasila Secara Etimologis"